Tunaikan Ibadah Sholat Jumat, HD Apresiasi Masyarakat Sekitar Masjid Jamik Nurul Islam
Palembang, sumselprov.go.id - Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru (HD) seperti biasa melaksanakan safari Jumat. Kali ini Masjid Jamik Nurul Islam yang beralamat di Jl. Lebong Permai Talang Tuwo, Kec. Alang - Alang Lebar Palembang, Jum'at, (2/12/2022) menjadi tempat pilihannya untuk menunaikan ibadah sholat Jum'at
HD melalui kesempatan tersebut mengapresiasi masyarakat sekitar karena telah mampu membangun rumah ibadah secara gotong royong menggunakan dana swadaya masyarakat.
"Saya mengapresiasi atas kemandirian masyarakat sekitar yang telah membangun masjid secara swadaya dan bergotong royong. semoga juga selain digunakan untuk beribadah, ini juga dapat digunakan tempat belajar mengajar TPA/TPQ", ucap HD.
Terkait dengan bangun masjid yang belum selesai sepenuhnya, HD beserta Para Pendamping memberikan bantuan berupa uang untuk menyelesaikan pembangunan masjid sebesar Rp50 juta untuk keperluan pembangunan dan Rp5juta untuk peralatan pengajian ibu - ibu.
Turut hadir Para Kepala OPD Prov. Sumsel, Ketua Masjid Jamik Nurul Islam, M. Farhan, Camat Alang - Alang Lebar, Sariyansyah Ismail, dan Para Jama'ah Sholat Jum'at.
Tim Media Dinas Kominfo Prov. Sumsel