Silaturahmi Gubernur Sumsel Bersama Masyarakat Desa Panca Tunggal
OKU Timur, sumselprov.go.id- Meski di akhir pekan, Gubernur Sumsel H. Herman Deru tetap melakukan berbagai kegiatan produktif salah satunya, dengan bersilaturahmi bersama masyarakat Desa Panca Tunggal sekaligus meninjauan Masjid Istiqmal yang ada di Desa Panca Tunggal, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur Tunggal, Minggu, (25/12/2022).
Kunjungan Kerjanya ke Kabupaten OKU Timur kali ini didampingi oleh Ketua KORMI Sumsel, Hj. Samantha Tivani HD dan segenap Forkopimda Prov. Sumsel. Kehadiran orang nomor satu di Sumsel itu disambut dengan antusias oleh masyarakat setempat.
Dalam pertemuan silaturahmi kali ini, Herman Deru mengungkap rasa rindunya kepada masyarakat setempat oleh karena itu dirinya sengaja menjadwalkan pertemuan tersebut.
Dalam sambutannya, dirinya mengajak masyarakat setempat memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan keagamaan.
Disamping itu juga, dirinya mengajak masyarakat setempat beryukur atas diberinya nikmat bahagia dan sehat. Karena menurutnya kedua nikmat tersbut yang bisa membuat jalinan silaturahmi semakin erat.
Demi merampungkan keseluruhan Masjid Istiqmal, Herman Deru dan Ketua KORMI, Hj. Samantha Tivani HD berikan bantuan uang tunai dan sejumlah material bangunan.
Dikenal sebagai Gubernur yang dekat dengan masyarakatnya, seperti biasa Herman Deru bercengkrama dan berdialog secara langsung kepada masyarakat Desa Panca Tunggal.
Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel.