HD Paparkan Penerapan Inovasi Unggulan Sumsel

Foto

Palembang, sumselprov.go.id- Penerapan Inovasi Unggulan Daerah Provinsi Sumsel dipaparkan Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru dihadapan tim penilai Innovative Government Award (IGA) Tahun 2022 secara virtual dari Sumsel Command Center, Senin (21/11/2022).

HD menyampaikan Masyarakat juga harus paham bahwa dalam pemulihan ekonomi sektor permodalan  jadi suatu yang sangat penting , baik itu yang di berikan kesempatan oleh pemerintah daerah bekerja sama dengan bank daerah maupun bank konvesional yang ada di daerah tsb.

"Dampak inovasi meningkatkan produktivitas dan produksi pertanian serta mendukung Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) dalam rangka kemandirian pangan Provinsi Sumsel" ujar HD.

Dalam presentasinnya Herman Deru juga mengungkapkan, jumlah inovasi  pada tahun 2020 dan 2021 yang dikirim dalam ajang penghargaan IGA Award tahun 2022 berjumlah 240 inovasi yang terdiri dari inovasi bidang Tata Kelola Pemerintahan sejumlah 18 inovasi, inovasi bidang Pelayanan Publik sejumlah 104 inovasi dan Inovasi Lainnya sejumlah 118 inovasi.

Dilanjutkan HD, Pemprov Sumsel juga memiliki program sembilan jenis Literasi  yaitu Literasi Aksara (baca tulis), Literasi Numerasi, Literasi Sains, Literasi Digital, Literasi Finansial, Literasi Budaya dan Kewarganegaraan, Literasi Data, Literasi Teknologi dan Literasi Manusia.

Untuk mewujudkan Literasi di Sumsel, peran  Duta Literasi sangat penting, dimana visioner Duta Literasi  di Indonesia yang merupakan upaya meningkatkan mutu pendidikan, kualitas SDM, serta menciptakan masyarakat yang melek literasi di Provinsi Sumatera Selatan, melalui sosialisasi Literasi kekalangan pelajar dan masyarakat dengan menunjuk sosok yang mewakili generasi milenial, cerdas, aktif, kreatif, produktif, berwawasan, dan berprestasi,

Hadir secara virtual Kepala Badan Strategi Kebijakan Negeri (BKSDN) Kementerian Dalam Negeri RI Dr. Drs. Yusharto Huntoyungo, M.Pd., Sekretaris BKSDN Kementerian Dalam Negeri RI Dr. Kurniasih., S.H., M.Si.

Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel.