HD Hadiri Tasyakuran dan Launching Buku Biografi Hj. R.A Anita Noeringhati

Foto

Palembang, sumselprov.go.id - Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru saat  menghadiri tasyakuran dan launching Buku Biografi Hj. R.A Anita Noeringhati, SH,MH "Singa Betina Parlemen Bumi Sriwijaya" menyambut dengan antusias  peluncuran buku Biografi yang mengisahkan salah satu tokoh wanita Sumatera Selatan, Hj. R.A. Anita Noeringhati, S.H., M.H. .bertempat di The Excelton Hotel, Jumat, (28/07/2023). 


"Beliau adalah seorang politikus Sumatera Selatan dari Partai Golkar yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPRD Provinsi Sumatra Selatan. Wanita keturunan trah Mangkunegara ini merupakan sosok perempuan pertama yang memegang jabatan tersebut. Karier politiknya sangat luar biasa" ujar HD. 

HD berharao dengan terbitnya buku ini  dapat memberikan suntikan motivasi kepada para perempuan atau wanita di Sumatera Selatan untuk aktif dan tak kenal lelah dalam mengabdikan diri untuk Sumatera Selatan dan Indonesia.

"Terbitnya buku ini juga diharapkan dapat meningkatkan dan  memicu inovasi lainnya dalam bidang literasi guna menumbuhkan karakter literat di kalangan masyarakat Sumatera Selatan.  Selamat Ibu Anita . Mudah-mudahan buku ini dapat menginspirasi masyarakat Sumatera Selatan" tutup HD. 

Turut hadir Para Kepala OPD Prov Sumsel

Tim Media Dinas Kominfo Prov. Sumsel