HD: Bangun Masjid dengan Komponen Komunikasi, Cara dan Kepercayaan

Foto

OKU Timur, sumselprov.go.id- Setelah menghadiri Harlah NU dan Peringatan Isra Miraj di Masjid Fathul Imam Tunas Pracak, Kecamatan Bunga Mayang Kabupaten OKU Timur, Gubernur Sumsel H Herman Deru melakukan Peninjauan Pembangunan Masjid Baiturrahmah 2 di Desa Tanjung Kemala, OKU Timur, Minggu (5/2/2023).

Dalam sambutannya, HD mengatakan Indonesia sebagai penganut Agama Islam terbesar di dunia. Pembangunan Masjid sebagai tempat ibadah umat Islam, Masjid menjadi keharusan di tengah-tengah masyarakat.

"Dalam membangun masjid dibutuhkan 3 komponen, komunikasi, cara dan kepercayaan. Tanah masjid yang merupakan tanah wakaf harus dikomunikasikan sebelum dibangun dengan perencanaan yang matang, dengan cara yang benar agar kepercayaan yang diberikan para donatur dan penyandang dana kepada pelaksana pembangunan masjid dapat di jaga dengan baik" pesan HD.

Tak lupa HD mengajak yang hadir untuk memberikan perhatian kepada pembangunan Masjid Baiturrahmah 2 ini dengan cara membantu swcara material dan dukungan lainnya.

" Insha Allah Masjid Baiturrahmah 2 ini akan segera dilanjutkan pembangunannya sesuai rencana, waktu dan keindahannya. Dan nantinya dapat digunakan sebagai tempat ibadah  baik masyarakat sekitar maupun yanv lewat disini.  Juga sebagai tempat kegiatan keagamaan lainnya" ujar HD.

Turut hadir Wakil Bupati OKU Timur, H. Adi Nugraha Purna Yudha, Ketua KORMI Sumsel Hj Samantha Tivani HD, Bupati OKUT Periode 2016 - 2021, H.M. Kholid Mawardi, para Kepala OPD Prov Sumsel.

Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel.