Fatoni Tegaskan 3 Hal yang Harus Diselesaikan Bersama, Inflasi, Karhutla dan Stunting
Palembang, sumselprov.go.id- Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni menghadiri Pembukaan Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia dan Rapat Koordinasi Pengendalian Inflasi di Daerah Tahun 2023 secara virtual.
Pembukaan GPM dihadiri oleh Kepala Badan Pangan Nasional Arief Prasetyo Adi dan Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian bertempat di Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Prov. Sumsel, Senin, (16/10/2023).
Dalam sambutannya, Fatoni mengatakan Kita harus hemat pangan, dan kita harus siapkan alternaitf makanan selain beras seperti singkong jagung.
"Itu juga kabohidrat , pada saat beras tinggi kita tidak apa-apa makan yang lain asal takaran nya cukup . Makanan dibanding beras kalau dulu itu dicampur dengan tiwul dan nasi jagung. Itu harus kita lakukan sekarang untuk menghemat pangan, jadi persepsi kita harus berubah" ujar Fatoni .
Menurut Fatoni, Gerakan menanam juga kita teruskan, baik menanam di pekarangan ataupun jika banyak kebun kosong tidak digunakan dapat kita tanami . Menanam kebutuhan sehari-hari yang kita butuhkan itu harus terus kita lakukan.
"Kepada seluruh Pemerintah Daerah agar melakukan recofusing anggaran untuk penanganan inflasi karena sangat penting menyangkut hidup orang banyak dan masyarakat . Sama pada saat semua anggaran kita recofusing untuk penanganan covid19" tambah Fatoni.
Lanjut Fatoni, karhutla adalah permasalahan yang harus segera ditanggulangi oleh semua pihak.
"Tolong juga disampaikan terus menerus jika perlu dipasang spanduk hentikan membakar hutan dan lahan, hentikan kebiasaan membakar . Ini perlu kita tangani bersama. Agar lingkungan kita segera pulih kembali. Selain Inflasi dan karhutla, Inflasi, permasalahan yang haeus disleeaaikan bersamaa adalah penanganan stunting. Mohon kepada seluruh elemen dan seluruh masyarakat, Kepala OPD mohon bantuan dan kerjasamanya" tutup Fatoni.
Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel.