12 Sekolah di Sumsel Raih Penghargaan Adiwiyata Tahun 2022

Foto

Palembang, sumselprov.go.id- Gubernur Sumsel H Herman Deru menerima kunjungan 12 (dua belas) sekolah di Sumatera Selatan penerima penghargaan, yang terdiri dari 11 (sebelas) Adiwiyata Tingkat Nasional dan 1 (satu ) Tingkat Mandiri Tahun 2022 di Ruang tamu Gubernur Sumsel, Jum'at (23/12/2022).

HD mengatakan bahwa Program Adiwiyata adalah program berlingkup nasional yang dikelola oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam melaksanakan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS). 

"Melalui Gerakan PBLHS ini diharapkan perilaku ramah lingkungan menjadi kebiasaan dan membudaya di lingkungan sekolah sehingga melahirkan generasi yang perduli dan ramah terhadap lingkungan sekitarnya" ujar HD.

Diharapkan HD, kedepannya  sekolah bukan hanya menjadi sekolah yang melaksanakan gerakan PBLHS saja namun dapat  mendukung program  Sumsel Mandiri Pangan dengan memanfaatkan sampah sekolah melalui 3R dan pemanfaatan tanaman  di sekolah hingga menjadi inovasi-inovasi yang bisa menghasilkan nilai ekonomi. .

Selain tingkat nasional dan mandiri, Sekolah yg mendapatkan penghargaan Tingkat Provinsi Tahun 2022 Berjumlah  23 sekolah.

Sekolah yang mendapatkan Penghargaan Adiwiyata Mandir Tahun 2022 yaitu SD Lematang Lestari Kab.Muara  Enim.

Sekolah yang mendapat Penghargaan Adiwiyata Nasional Tahun 2022 yaitu:
SDN 1Gelumbang, SDN Lawang Kidul  Muara Enim, SDN 12 Tanjung Agung  Muara Enim, SDN 13 Muara Enim, SDN 16 Lawang Kidul, SDN 17 Lawang Kidul, SDN 19 Lawang Kidul, SDN 20 Muara Enim, SDN 21 Lawang Kidul, SMPN Muara Beliti dan SMPN 3 Prabumulih.

Kepala Dinas LHP Drs. H. Edward Candra, MH  mengatakan dengan penghargaan ini diharapkan Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kab/Kota dapat lebih optimis lagi dalam melaksanakan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup dengan cara mensosialisasikan dan membina semua Sekolah di Prov Sumsel untuk melaksanakan Gerakan PBLHS sesuai Visi “Sumsel Maju Untuk Semua” .

Turut hadir Kadis Pendidikan Riza Pahlevi, , Kadis Perpustakaan Fitriana, dan para Kepala DLHP  dan kadis Pendidikan Kabupaten/Kota penerima penghargaan.

Tim Media Dinas Kominfo Provinsi Sumsel.